Deti Destiana Mukti, - (2013) GAMBARAN PENGETAHUAN TENTANG DIET SEIMBANG PADA SISWI DI SMA NEGERI 1 SLEMAN TAHUN 2013. Kebidanan, STIKES Jenderal Achmad Yani Yogyakarta. (Unpublished)
![]() |
Text
Deti Destiana Mukti_1310021_full.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
|
|
Text (Abstrak dan Intisari)
Deti Destiana Mukti 1310021.pdf Download (531kB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang: Diet seimbang merupakan diet yang memberikan semua nutrisi dalam jumlah yang memadai, tidak terlampau banyak dan juga tidak terlalu sedikit. Diet seimbang ini juga dipengaruhi dari sumber nutrisi, penyakit yang disebabkan oleh diet yang tidak seimbang, dan cara melakukan diet seimbang dengan benar. Pengetahuan akan berpengaruh terhadap seseorang untuk melakukan diet seimbang agar memperoleh tubuh yang ideal, dapat tampil menarik dan hidup sehat. Melakukan diet yang tidak seimbang dapat mengakibatkan penyakit kardiovaskuler, kanker lambung, kanker usus besar, dan gangguan menstruasi. Berdasarkan studi pendahuluan di SMA Negeri 1 Sleman dari hasil wawancara peneliti bahwa 19 siswa belum mengetahui secara benar tentang diet seimbang, sehingga pengetahuan mereka masih kurang tentang diet seimbang. Tujuan Penelitian : Gambaran pengetahuan tentang diet seimbang pada siswi di SMA Negeri 1 Sleman Tahun 2013 Metode Penelitian : Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Menggunakan instrumen kuesioner.Analisis data menggunakan analisis univariat. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswi yang berjumlah 350 siswi. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan simple random sampling, pengambilan sampel sebanyak 187 siswi dan bersedia menjadi responden. Hasil Penelitian : Dari hasil penelitian menggambarkan pengetahuan diet seimbang pada siswi tentang pengertian sebanyak 93 responden (49,7%) dengan kategori baik. Pengetahuan diet seimbang tentang nutrisi seimbang pada siswi sebanyak 87 responden (46,5%) dikategorikan pengetahuan cukup. Pengetahuan diet seimbang tentang penyakit yang disebabkan karena diet tidak seimbang pada siswi sebanyak 63 responden (33,7%) dikategorikan baik dan cukup sama. Pengetahuan diet seimbang tentang cara melakukan diet seimbang yang benar sebanyak 95 responden (50,8%) dikategorikan cukup. Kesimpulan : Gambaran pengetahuan tentang diet seimbang pada siswi di SMA Negeri 1 Sleman Tahun 2013 sebanyak 108 responden (57,8%) dikategorikan pengetahuannya cukup.
Item Type: | Other |
---|---|
Additional Information: | Dosen Pembimbing: 2Ratih Kumoro Jati, S.SiT, M.Kes |
Uncontrolled Keywords: | Pengetahuan, Diet Seimbang |
Subjects: | Kebidanan > BA Balita & Anak |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > Prodi Kebidanan |
Depositing User: | Admin Repository Perpustakaan |
Date Deposited: | 14 Feb 2018 04:17 |
Last Modified: | 14 Feb 2018 04:17 |
URI: | http://repository.unjaya.ac.id/id/eprint/1692 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |