ASUHAN KEBIDANAN BERKESINAMBUNGAN PADA NY C UMUR 35 TAHUN MULTIPARA DI PUSKESMAS GAMPING 1 SLEMAN YOGYAKARTA

Jamilatus Saniyati, - and Alfie Ardiana Sari, - (2019) ASUHAN KEBIDANAN BERKESINAMBUNGAN PADA NY C UMUR 35 TAHUN MULTIPARA DI PUSKESMAS GAMPING 1 SLEMAN YOGYAKARTA. Diploma thesis, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta.

[thumbnail of JUDUL.pdf] Text
JUDUL.pdf

Download (400kB)
[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (88kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf

Download (173kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (324kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf

Download (190kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf

Download (293kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf

Download (293kB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf

Download (168kB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf

Download (168kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (169kB)
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
Official URL: https://www.unjaya.ac.id

Abstract

Latar belakang: Setiap tahun sekitar 160 juta perempuan diseluruh dunia hamil. Sebagian besar kehamilan ini berlangsung dengan aman. Namun, sekitar 15% menderita komplikasi berat. Penyebab kematian ibu dan kematian bayi, untuk mengurangi risiko kehamilan diperlukan asuhan kebidanan berkesinambungan. Asuhan kebidanan berkesinambungan (Continuity Of Care) merupakan asuhan
atau pemeriksaan secara lengkap dan menyeluruh yang dapat memantau kondisi perkembangan ibu sehingga akan menghasilkan kehamilan, persalinan, nifas, bayi baru lahir dan KB yang berkualitas.
Tujuan: Mampu melakukan asuhan kebidanan secara berkesinambungan sesuai standar pelayanan kebidanan dengan pendekatan manajemen kebidanan dan pendokumentasian dengan metode SOAP.
Metode: Metode asuhan kebidanan berkesinambungan yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dengan jenis studi penelaahan kasus (Case Study).
Hasil: Asuhan kebidanan pada Ny.C dimulai dari usia kehamilan 32 minggu 1 hari, kunjungan kehamilan dilakukan sebanyak 4 kali, pada kunjungan pertama Ny.C mengeluh sering BAK pada malam hari dan susah susah tidur, kunjungan kedua Ny.C mengeluh susah tidur serta merasakan pusing dan memberikan asuhan KIE ketidaknyaman yaitu seperti menganjurkan ibu untuk istirahat yang cukup, kunjungan ketiga Ny.C mengeluh susah tidur pada malam hari dan sering kencing, kunjungan keempat Ny.C mengeluh agak pusing dan diberikan rujukan ke RS PKU Gamping, diakibatkan tekanan darah tinggi. Persalinan Ny.C berjalan normal, pada kala I ibu belum mengalami pembukaan ketuban sudah pecah sehingga tidak ada kemajuan persalinan maka dilakukan tindakan segera untuk dilakukan induksi. Pada tanggal 06 Maret 2018 pukul 08.05 WIB bayi lahir normal jenis kelamin perempuan, bayi dilakukan IMD, diberikan Vit K, salep mata, dan Hb 0. Kunjungan masa nifas dilakukan sebanyak 3 kali, pada kunjungan pertama mengeluh ASI keluar sedikit, asuhan komplementer yang diberikan berupa pijat oksitosin untuk memperlancar produksi ASI. Pada kunjungan neonatus dilakukan
sebanyak 3 kali, dengan memberikan asuhan komplementer pijat bayi yang bertujuan untuk perkembangan dan pertumbuhan bayi optimal.
Kesimpulan: Asuhan berkesinambungan dan komplementer yang diberikan pada Ny.C telah sesuai standar pelayanan kebidanan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics, Midwifery
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Erna Fitri Widayati
Date Deposited: 08 May 2023 08:19
Last Modified: 02 Mar 2024 07:27
URI: https:///id/eprint/1011

Actions (login required)

View Item
View Item